Cari




Berbuka adalah sesuatu yang sangat ditunggu oleh umat muslim yang menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan.Dan membuat aneka ragam kuliner di bulan ramadhan sebagai menu buka puasa selama satu bulan penuh merupakan sesuatu lazim dilakukan.

Bagaimana dengan Anda, menu apa yang hari ini Anda buat?Tidak ada salah bila mencoba yang satu ini, yukk...


Bahan :
600 ml air
3 buah tahu, potong segitiga dan goreng setengah matang
6 butir telur puyuh yang telah direbus
1 butir kentang
1 buah wortel
kol atau kubis secukupnya
Soon secukupnya
seledri secukupnya diiris halus


Bumbu :
2 siung bawang putih
5 siung bawang merah dijadikan bawang goreng
3 buah cabai rawit
kemiri secukupnya
mrica secukupnya
1 ruas ibu jari jahe
2 lembar daun salam 
garam secukupnya
penyedap rasa secukupnya
kecap secukupnya


Cara Memasak :
Pertama, kupas kentang dan wortel lalu potong2 sesuai selera, kemudian masukan dalam panci dan rebus hingga setengah matang.

Sambil menunggu kedua bahan tersebut setengah matang, siapkan 2 bawang putih, 3 buah cabai, mrica, garam untuk dihaluskan bersama, lalu tumis hingga harum kemudian masukan kedalam rebusan kentang dan wortel.

Memarkan jahe lalu masukan bersama daun salam kedalam rebusan tersebut

Setelah setengah matang, masukan tahu, telur puyuh dan kubis.Tambahkan kecap lalu rebus sebentar.

Matikan api, lalu masukan soon, dan daun seledri.

Angkat, hidangkan dengan ditaburi bawang goreng diatasnya!


NB : sebagai pelengkap, bisa menggunakan Tempe Mendoan atau Keripik Tempe sebagai lauknya.

Semoga Bermanfaat!



Daun singkong mungkin tidak seterkenal seperti bayam dalam dunia kuliner.Namun sebenarnya daun singkong ini bisa kita rubah menjadi menu kuliner yang dapat menggugah selera apabila dipadukan dengan kacang merah.Yuk, kita intip resepnya dibawah ini :

Bahan :
- 10 ikat daun singkong, direbus hingga empuk
- 100 gram kacang merah, goreng hingga matang
- 2 gelas santan kental dan cair

Bumbu :
- 15 butir bawang merah
- 10 buah cabai merah
- 5 siung bawang putih
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai yang, dimemarkan
- 1 ruas jari jahe, dimemarkan
- 1 ruas jari lengkuas, dimemarkan
- gula dan garam secukupnya

Cara Memasak :
- Haluskan bumbu, kecuali daun salam, serai dan daun jeruk
- Lalu tumis dengan sedikit minyak hingga berbau harum
- Masukan lengkuas, jahe, dau salam, serai serta daun jeruk
- Masukan santan cair dan masak hingga mendidih
- Setelah mendidih masukan daun singkong, masak hingga matang
- Setelah itu tambahkan santan kental, tunggu hingga mendidih lagi
- Baru kemudian yang terakhir kacang merah goreng
- Siap disajikan

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba



Sawi biasanya digunakan sebatas hanya sebagai bahan campuran dalam membuat berbagai resep menu kuliner berbahan utama mie.Namun dengan tambahan ebi dan soun kita bisa membuatnya menjadi bahan utama dalam resep ini.

Cukup mudah cara membuatnya dan bisa digunakan sebagai menu pelengkap di meja makan

Bahan :
- 2 ikat kecil Daun sawi
- Ebi atau udang kering secukupnya
- Soun secukupnya

Bumbu :
- 3 siung Bawang putih
- 5 Bawang merah
- 3 buah Cabe merah
- 3 buah cabe hijau
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya

Cara Memasak :
- Cuci bersih sawi lalu iris kasar
- Rendam ebi dan soun
- Iris bawang merah, bawang putih dan cabe lalu tumis hingga harum
- Masukan sawi dan ebi dan tambahkan air
- Terakhir masukan soun, biarkan sebentar lalu angkat
- Hidangkan

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Terong biasanya dijadikan sebagai bahan tambahan dalam membuat sayur asem.Namun ada resep lain untuk mengubahnya menjadi menu yang berbeda agar lidah tidak menjadi cepat bosan dengan menu yang itu - itu saja.

Berikut adalah salah satu resepnya yakni dengan mengubah terong menjadi semur terong yang lezat.Mau tahu cara membuatnya?

Bahan :
- 2 buah terong ukuran sedang
- 1 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan minyak gorenag atau mentega

Bumbu Yang Dihaluskan :
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah tomat sedang
- garam dan penyedap rasa secukupnya

Cara Memasak :
- Kupas terong, iris serong lalu goreng
- Iris bawang merah dan bawang putih, tumis sampai harum lalu tambahkan tomat, tumis sebentar
- Tambahkan sedikit air
- masukan kecap manis, garam dan penyedap rasa da juga terong
- Biarkan mendidih sebentar lalu angkat

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!



Sayur bayam mungkin tidak asing lagi nama dan cara membuatnya bagi masyarakat kebanyakan, khususnya para kaum hawa ibu rumah tangga,  namun bagaimana dengan Sayur Bobor?Ini juga merupakan jenis sayur dengan bahan utama yang sama yakni bayam.

Namun bedanya ada sedikit tambahan bahan sayur yakni labu, dau melinjo dan kemangi, dan juga tempe bosok.Serta cara memasakanya menggunakan santan.

Mari kita coba untuk membuatnya dengan membaca resep dibawah ini :

Bahan :
- 1 ikat bayam, petik daunnya
- 100 gram tempe busuk
- 1 buah labu siam, kupas, dan iris tipis
- 100 gram daun melinjo
- 1 ikat kecil daun kemangi
- 750 cc santan dari 1 butir kelapa
- daun salam 2 lembar
- 1 ruas Lengkuas 

Bumbu :
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 ruas jari kencur
- 1 sendok teh gula pasir
- garam secukupnya

Cara Memasak :
- Ulek atau haluskan tempe bosok dengan bumbu, lalu sisihkan
- Rebus santan bersama dengan bumbu dan tempe yang telah dihaluskan
- Masukan juga daun salam dan lengkuas dan masak hingga mendidih
-Terakhir masukan potongan labu dan masak hingga empuk, tambahkan daun kemangi dan melinjo
- Masak sebentar saja agar daun melinjo dan kemangi tetap berwarna hijau
- Angkat dan siap disajikan

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
NB : Bahan tersebut diatas cukup untuk 5 porsi





Sayur Lodeh sebenarnya hanya varian saja dari sayur asem, karena bahan dasar utamanya adalah hampir sama.Yakni terong, kacang panjang, daun dan buah melinjo.Dan terkadang bila ada saya menambahkannya dengan gori ( nangka muda ) atau pun kluwih.

Perbedaannya adalah apabila sayur asem adalah sayur bening yang dimasak tanpa minyak sedangkan sayur lodeh dimasak dengan santan.Nah berikut adalah resep memasak sayur lodeh agar menjadi lebih nikmat dengan tambahan beberapa bahan lainnya ;

Bahan :
- 200 gram nangka muda atau kluwih
- 150 gram kacang panjang, potong 3 cm
- 1 buah terong, belah jadi dua lalu potong - potong
- 50 gram daun melinjo muda
- 75 gram buah melinjo
- 5 buah cabai hijau, belah jadi 2
- 1000 mililiter santan kental
- 250 mililiter santan cair
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- teri goreng secukupnya
- tempe semangit ( hampir busuk )
- gula serta garam secukupnya

Bumbu :
- 2 buah cabai merah
- 3 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 1/2 sendok teh terasi
- 1 sendok teh ketumbar disangrai
- 1 sendok teh kunyit dimemarkan

Cara Memasak :
- Rebus nangka muda ( biasanya saya lebih suka menggunakan kluwih ) bersama tempe busuk, bumbu halus, daun salam, dan lengkuas dengan santan cair hingga empuk dalam api sedang, sambil aduk pula.
- Masukan sisa bahan lainnya termasuk juga santan kental, kecilkan apinya
- Masak sampai matang dan jangan lupa untuk diaduk terus
- Setelah matang angkat, lalu diamkan selama 3 - 4 jam agar bumbunya benar  benar meresap
- Setelah 3 - 4 jam baru siap disajikan, tambahkan dengan ditaburi teri goreng

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!



Kalau menyebut nama Sayur Lompong, jadi teringat di masa yang telah lalu.Sayur ini sering menjadi menu keseharian saya waktu itu, maklumlah tinggal dipedesaan hampir semua menu kuliner mudah didapatkan.Dan biasanya didapat bukan dari hasil membeli, namun hasil bumi pekarangan sekitar rumah.

Keladi atau talas di pedesaan lebih umum dikenal dengan nama Lompong.Untuk penamaannya mengapa disebut sebagai Lompong, saya kurang tahu namun yang jelas kuliner sayur dengan bahan utama batang keladi dan umbinya ini pernah menjadi favorit kuliner saya dulunya.

Kalau dulu resep memasaknya dicampur dengan kedelai, untuk sekarang bisa dikombinasikan dengan ebi ataupun udang kering.

Lalu, cara memasaknya?baca selengkapnya dibawah ini ya!

Bahan :
- 20 batang keladi dan umbinya
- 500 cc santan cair
- 500 cc santan kental ( dari 1 butir kelapa )
- 50 gram udang kering
- 1 batang serai dimemarkan
- 1 sendok makan air asam jawa

Bumbu Halus :
- 50 gram cabai merah
- 10 butir bawang merah
- 1 cm  kunyit
- 1/2 cm jahe
- 1/2 cm lengkuas
- garam secukupnya

Cara Memasak :
- Kupas kulit bagian luar batang keladi, potong memanjang 3 cm
- Kupas umbi lalu potong menjadi 2 bagian
- Masak santan cair bersama udang kering, serai serta bumbu yang dihaluskan,.
- Setelah mendidih masukan keladi dan umbinya
- Didihkan kembali lalu tambahkan santan kental
- Aduk dan masak terus hingga keladi dan umbi menjadi matang
- Masukan air asam jawa
- Aduk lalu angkat
- Hidangkan dalam keadaan hangat

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!



Oyong merupakan buah gambas yang masih muda.Gambas muda ini sangat jarang ditemui di menu kuliner sehari - hari kecuali sebagai bahan tambahan pelengkap dalam sayur bening, seperti misalnya sayur bayam.

Sebenarnya dengan menggunakan oyong ini, kita bisa membuat menu kuliner sayur yang bervariasi, simak cara pembuatanya dibawah ini :

Bahan Yang diperlukan :
- 2 atau 3 buah oyong ( gambas muda )
- 2 sendok makan minyak goreng atau mentega
- 1 liter air
- 1 ikat mie soa
- 1 butir telur ayam

Bumbu Halus :
- 2 siung bawang putih
- 2 batang daun sledri
- 2 buah tomat sedang
- 5 siung bawang merah
- garam dan penyedap rasa secukupnya

Resep Cara Membuat :
- semua bumbu dirajang dan ditumis dengan minyak atau mentega
- tuangkan air dan biarkan hingga mendidih, masukan oyong dan biarkan sampai matang
- selanjutnya masukan telur ayam yang sudah dikocok, daun bawang merah, daun sledri, lalu mie soa
- tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya
- hidangkan

Semoga bermanfaat dan Selamat Mencoba!

Sayur Bobor Daun Labu merupakan salah satu menu kuliner lokal jawa.Dulu saya sering dibuatkan menu sayur ini oleh nenek saya.Karena memang nenek saya menanamnya di sekitar pekarangan belakang rumahnya.

Bagi yang ingin mencoba resep kuliner Sayur Bobor Daun Labu ini, bisa dengan membaca resepnya dibawah ini ;

Bahan :
- 1 ikat daun labu siam ( pilih yang muda )
- 1 buah labu siam dipotong dadu
- 1/2 liter santan dari 1/2 butir kelapa
- 1/2 sendok makan bawang merah goreng
- 3/4 liter air

Bumbu :
- 2 lembar daun salam
- 2 ruas jari lengkuas
- gula pasir secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- garam secukupnya

Bumbu dihaluskan :
- 4 siug bawang putih
- 2 ruas jari kencur
- 1 sendok teh ketumbar
- 2 buah kemiri

Cara Membuat :
- Rebus air bersama bumbu halus, dan tambahkan gula pasir, garam, daun salam serta lengjuas hingga mendidih
- Masukan potongan labu siam, masak hingga menjadi layu, tambahkan daun labu siam, masak hingga mendidih lagi.
-  Tuangkan santan, masak hingga matang, tambahkan penyedap rasa bagi yang suka.
- Angkat dan hidangkan, namun sebelumnya taburi terlebih dahulu dengan bawang merah goreng sebelum disajikan.

Selamat mencoba!



Beda tempat pasti akan berpengaruh pula terhadap cita rasa suatu masakan.Walaupun mungkin menggunakan menu bahan yang sama, namun perbedaan dalam cara memasak, penambahan bumbu masakan, dan juga mungkin alat dapur yang digunakan, sedikitnya akan ikut andil dalam hal cita rasa resep suatu kuliner.

Menu resep kuliner dengan bahan daging sapi mungkin telah banyak kita jumpai jenis dan ragamnya.Mulai dari Bakso daging sapi, sate, rendang, dan sebagainya.Lalu bagaimana dengan resep kuliner berikut, dengan bahan utama tulang iga sapi, yakni Sayur Becek menurut Anda ?Atau mungkin Anda baru mendengarnya sekali ini?

Sayur Becek merupakan resep kuliner khas Purwodadi dengan bahan utama dari tulang iga sapi atau disebut juga balungan, ( Balung merupakan kata dalam bahasa jawa yang artinya tulang ) tulang iga sapi yang masih terdapat daging yang menempel, yang dimasak sayur dengan bumbu rempah-rempah dan ditambah dengan daun kedondong.Cara memasaknya pun mudah, tidak ada resep khusus untuk membuatnya.
 
Hanya saja dalam penyajiaanya haruslah dalam keadaan panas, serta biasanya ditambahkan dengan kacang tolo dan irisan cabai hijau yang ditumis setengah matang. 

Dari menu bahan utamanya iga sapi inilah yang akhirnya Sayur Becek lebih akrab dikenal dengan sebutan Becek Balungan

Sayur Becek dulunya disajikan hanya untuk jamuan makan ditempat orang hajatan seperti perkawinan maupun khitanan, namun terkhusus didaerah pedesaan dan perkampungan.Akan tetapi saat ini menu Sayur Becek sudah banyak kita temui dan dapat kita jumpai di beberapa rumah makan.

Yang menjadikan cita rasa yang khas dari sayur becek ini sebenarnya dari tulang iga sapi tersebut.Apabila bahan utama tulang iga sapi tersebut diganti dengan daging murni, tanpa adanya tulang iga atau daging dan tulang yang masih menjadi satu, dijamin tidak akan dijumpai cita rasa khas yang akan membuat kita menjadi ketagihan.Nggak percaya?Silahkan buktikan!

Untuk di kawasan Purwodadi salah satunya bisa Anda jumpai di Warung Makan Aneka Masakan Jawa Selera Rasa, yang terletak di Jln R Soeprapto No.113 A, 500 meter menuju arah utara dari bundaran Simpang Lima Purwodadi atau sebelah selatan Pengadilan Negeri Purwodadi.Yang menyediakan spesial menu Sayur Becek.

Semoga bermanfaat.