Cari




Kang Sun : "Lik Paijo, sampeyan doyan gedhang opo ora ? "
Lik Paijo  : " Meh kabeh woh - wohan aku doyang, Kang ,,,apik kanggo kesehatan tubuh hare, Kang "
Kang Sun : " Koyok ngerti - ngertio...."
Lik Paijo  : " E...ngene - ngene yo tau mangan sekolahan lho..."
Kang Sun : " Ha ha ha....iyo iyo percoyo "
Lik Paijo  : " Ono opo re, Kang kok kowe takon gedhang barang ki ? "
Kang Sun : " Aku meh takon, gedhang opo yen diucapke jenenge unine mingkem ? "
Lik Paijo  : " Hemmm...opo yo...."
Kang Sun : " Ngerti po ra ? "
Lik Paijo  : " Sik sik...gedhang rojo ora, gedhang ratu yo ora...."
Kang Sun : " Yoo...sebutno kabeh sak mentri - mentrine, permaisuri, putra mahkota, ..."
Lik Paijo  : " Ha ha ha....kosik go "
Kang Sun : " Pilihi siji - siji ! "
Lik Paijo  : " Gedhang Ambon ora, gedhang Maluku, sumatra yo ora...."
Kang Sun : " Iyoo...propinsi sak indonesia sebutno kabeh, nak perlu sak dunia..."
Lik Paijo  : " He he he...ora ono ketone ki, Kang..."
Kang Sun : " Ono yo, Lik...kok ra percoyo ki lho "
Lik Paijo  : " Kuwi nk indonesia ono pora ? "
Kang Sun : " Ono, Lik..."
Lik Paijo  : " Mosok to, Kang ? "
Kang Sun : " Lha kok nak indonesia, wong aku dewe yo nduwe gedhange kok "
Lik Paijo  : " Ih...opo to jenenge gedhange ? "
Kang Sun : " Kasih tau nggak ya ? "
Lik Paijo  : " Wis lah mboh, ra ngerti aku..."
Kang Sun : " Jenenge gedhang yen diucapke unine mingkem kuwi jenenge gedhang ENOM "
Lik Paijo  : " Gedhang sing durung tuwo maksudmu, Kang ? "
Kang Sun : " Iyooooo, Lik..."
Lik Paijo  : " O semprul tenan bocah iki...."
Kang Sun : " Ha ha ha..."






Walaupun tidak setenar dengan Waduk Kedung Ombo, namun Waduk yang terletak di Desa Klambu, Kecamatan Klambu, Kabupaten Grobogan ini mempunyai daya tarik tersendiri yang dapat menjadikannya sebagai waduk multifungsi.



Adalah Waduk Klambu atau yang sering disebut sebagai Bendung Klambu, merupakan sebuah waduk yang terletak 11 km di sebelah barat daya kota Purwodadi.Waduk ini tercipta dari adanya dua aliran sungai yang di bendung, yaitu Sungai Serang dan Sungai Lusi.



Perpaduan dua sungai yang di bendung menjadikan Waduk Klambu ini menghasilkan tandon air yang cukup untuk irigasi pengairan persawahan dan ladang bagi masyarakat setempat khususnya kabupaten grobogan.



Air yang dihasilkan dari waduk ini bisa menghasilakan debit aliran air sebesar 1.500 lt/detik, yang juga mampu mengairi persawahan diluar kabupaten grobogan.Diantaranya adalah irigasi untuk persawahan kabupaten kudus dan pati serta demak yang totalnya sekitar 48.715 Ha.



Dan juga untuk kebutuhan akan air minum untuk wilayah semarang yang dialirkan melalui pipa - pipa yang ditanam didalam tanah sepanjang kurang lebih 45 km.



Selain sebagai sarana irigasi perairan untuk sawah dan ladang bagi masyarakat setempat khususnya, dibangunnya Pembangkit Listrik Tenaga Air ( PLTA ) Klambu, disinyalir bisa untuk mencukupi kebutuhan listrik warga sekitar.Daya listrik yang dihasilkan oleh PLTA Klambu ini lumayan cukup besar, yakni sekitar 1,2 Mega Watt.


Untuk kedepannya apabila dikelola dengan baik oleh pemerintah kabupaten grobogan, Waduk Klambu ini berpotensi sebagai tempat wisata alam yang indah.

Untuk sementara mungkin hanya sebagai wisata air pemancingan yang bisa dinikmati disini, atau pun untuk refreshing hanya sekedar berfoto - foto dan menikmati  sepoi anginya yang semilir di sore hari.

Semoga bermanfaat.



Kemudahan yang diberikan pemerintah untuk memenuhi kewajiban masyarakat pada umumnya, kian hari makin ditingkatkan.Hal ini dapat dibuktikan secara nyata yang dapat kita jumpai dalam kehidupan sehari - hari.

Sebagai contoh misalnya, seperti halnya dalam membayar pajak kendaraan bermotor maupun mobil.Apabila sebelumnya membayar pajak dilakukan dikantor Samsat ( Bagi Anda yang berdomisili di Kabupaten Grobogan dapat melakukan pembayaran pajak di Samsat Grobogan, lihat disini ; Mudahnya Membayar Pajak Kendaraan Bermotor di Kabupaten Grobogan ), yang kemudian bisa secara on line serta ditambah fasilitas fasilitas lain yang menunjang, kini terdapat pula Samsat Online keliling.

Namun pelayanan dalam bentuk keliling yang melayani pembayaran pajak kendaraan bermotor 1 tahun secara online se jawa tengah tersebut, sayangnya hanya terbatas pada hari - hari tertentu di beberapa area lokasi tertentu.Walaupun begitu setidaknya sedikitnya telah mampu membantu kita dalam hal pelayanan.

Syarat untuk melakukan pembayarannya pun sama, kita tinggal menyiapakan KTP, STNK serta BPKB asli.

Berikut daftar jadwal operasional Samsat keliling wilayah Kabupaten Grobogan ;
1.Senin, Wirosari, lokasi di Kantor Kecamatan Wirosari
2.Selasa, Gubug, lokasi di depan Polsek Gubug
3.Rabu, Godong, lokasi di Kantor Kecamatan Godong
4.Kamis, Grobogan, lokasi di Kantor Kecamatan Grobogan
5.Jum'at, Purwodadi, lokasi didepan Dealer Laksana Honda
6.Sabtu, Purwodadi, lokasi di Jln Diponegoro

Untuk jam operasionalnya adalah sebagai berikut ;
1.Hari senin - jum'at pukul 08.30 wib - 13.00 wib
2.Hari sabtu pukul 08.30 wib - 11.00 wib
 sedangkan hari minggu dan hari besar libur.

Mari kita gunakan pelayanan jasa pemerintah dengan sebaik - baiknya.

Semoga bermanfaat.




Judul Lagu : Ababil
Artis          : Nida Ria

Lirik Lagu :

Ababil burung ababil
ababil burung ababil
'tuk menghancurkan yang salah
terhadap tentara gajah
di pimpin raja abrahah
yang akan merusak ka'bah

Ababil burung ababil
ababil burung ababil
'tuk menghancurkan yang salah
terhadap tentara gajah
di pimpin raja abrahah
yang akan merusak ka'bah

Ababil burung ababil


Burung ababil datang melemparnya
dengan batu api neraka

Tentara gajah mati semuanya
seperti daun dimakan ulatnya

Karena akan menghancurkan Ka'bah
ditanah suci oh mekah

Karena akan menghancurkan Ka'bah
ditanah suci oh mekah