Cari

Pemilihan Bibit Yang Baik Sebagai Penunjang Sukses Budidaya Bawang Merah

Kang Sun | 05.40.00 | 2 komentar



Salah satu faktor utama yang mempengaruhi keberhasilan suatu usaha budidaya di bidang pertanian adalah bibit.Demikian pula dengan budidaya bawang merah, pemilihan bibit yang baik atau dari varietas yang unggul akan menunjang hasil panen yang lebih maximal.

Bibit bawang merah yang baik ( siap tanam ) setidaknya harus disimpan terlebih dahulu selama kurang lebih 2 sampai 4 bulan.Yang artinya setelah proses pemanenan umbi bawang merah yang akan dijadikan bibit disimpan agar menjadi kering dengan sendirinya minimal 2 hingga 4 bulan.

Walaupun untuk bibit yang disimpan lebih muda atau yang disimpan kurang dari 2 bulan tetap akan tumbuh, namun akan berpengaruh pada pertumbuhan berikutnya.Hasil panen dari bibit yang umur simpannya lebih muda atau kurang dari 2 bualan akan lebih rendah bila dibanding dengan hasil panen dari bibit yang telah memenuhi syarat untuk tanam ( telah cukup umur disimpan ).

Dan juga bila yang ditanam itu adalah bibit yang muda, akan berpengaruh pada pertumbuhan yang tidak merata.Meskipun dalam proses penanamannya di hari yang sama, namun akan tumbuh dihari setelah tanam yang berbeda.Semisal satu lahan ditanami dengan bibit yang lebih muda umur simpannya, nantinya dalam lahan tersebut akan tumbuh bawang merah yang berbeda umurnya.Ada yang sudah satu minggu telah  tumbuh, ada pula yang 2 minggu baru tumbuh dan juga ada umur 20 hari setelah tanam baru kelihatan tunas tumbuhnya.

Pertumbuhan yang tidak merata jelas berpengaruh pada perawatan selama umur budiadayanya yang akan juga berpengaruh pada hasil akhir panennya.Bila budidaya bawang merah telah siap panen umumnya diumur mendekati 2 bulan setelah tanam, maka bibit umbi yang lebih muda umur simpannya yang ditanam dan tumbuh lebih dari 2 minggu setelah tanam tentunya belum menghasilkan umbi bawang merah yang benar - benar maximal jika dibanding dengan umbi bibit yang telah memenuhi umur simpan dan ditanam tumbuh kurang dari 1 minggu setelah tanam bila dipanen secara bersamaan.

Selain harus disimpan terlebih dahulu, umbi bawang merah yang akan dijadikan bibit pun harus memenuhi syarat pemanenan.Apabila bawang merah hanya sebatas untuk dijadikan sebagai komoditas sayuran, biasanya sudah dapat dipanen pada umur 55 sampai 60 hari setelah tanam.Namun bila ingin dijadikan sebagai bibit harus dipanen dengan umur lebih tua dari umbi sebagai sayur yaitu umur 65 sampai 70 hari.

    Lihat selengkapnya disini :

Budidaya Bawang Merah
https://www.youtube.com/channel/UCr9E0mg9W_7gg8jLV2lQFLg



Category:

Chanel You Tube Kang Sun Bawang:
Chanel You Tube Kang Sun Bawang merupakan video berbagi pengalaman seputar pertanian bawang merah.You can find about Red Onion here!https://www.youtube.com/channel/UCr9E0mg9W_7gg8jLV2lQFLg

2 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus