Sayur Bobor Daun Labu
Sayur Bobor Daun Labu merupakan salah satu menu kuliner lokal jawa.Dulu saya sering dibuatkan menu sayur ini oleh nenek saya.Karena memang nenek saya menanamnya di sekitar pekarangan belakang rumahnya.
Bagi yang ingin mencoba resep kuliner Sayur Bobor Daun Labu ini, bisa dengan membaca resepnya dibawah ini ;
Bahan :
- 1 ikat daun labu siam ( pilih yang muda )
- 1 buah labu siam dipotong dadu
- 1/2 liter santan dari 1/2 butir kelapa
- 1/2 sendok makan bawang merah goreng
- 3/4 liter air
Bumbu :
- 2 lembar daun salam
- 2 ruas jari lengkuas
- gula pasir secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- garam secukupnya
Bumbu dihaluskan :
- 4 siug bawang putih
- 2 ruas jari kencur
- 1 sendok teh ketumbar
- 2 buah kemiri
Cara Membuat :
- Rebus air bersama bumbu halus, dan tambahkan gula pasir, garam, daun salam serta lengjuas hingga mendidih
- Masukan potongan labu siam, masak hingga menjadi layu, tambahkan daun labu siam, masak hingga mendidih lagi.
- Tuangkan santan, masak hingga matang, tambahkan penyedap rasa bagi yang suka.
- Angkat dan hidangkan, namun sebelumnya taburi terlebih dahulu dengan bawang merah goreng sebelum disajikan.
Selamat mencoba!
Category: Sayur
0 komentar